Sering Konsumsi Minuman Soda? Hati-hati Potensi Dampak Berikut

TEMPO.CO, Jakarta -Minuman soda merupakan salah satu varian minuman yang mudah dijumpai dalam kehidupan sehari-hari.

Selain diminum secara langsung, soda bisa digunakan sebagai bahan tambahan dalam proses pembuatan minuman tertentu.

Meskipun menyegarkan, soda mengandung tidak sedikit gula yang apabila dikonsumsi secara berlebihan bisa memberikan dampak buruk bagi kesehatan. Berikut empat dampak mengkonsumsi soda manis bagi kesehatan.

Menambah berat badan

Melansir dari healthline.com, soda mengandung gula tambahan dengan jenis sukrosa atau fruktosa dalam jumlah yang besar. Kedua kandungan giula ini apabila dikonsumsi justru tidak memberikan rasa kenyang. Selain itu, konsumsi soda berarti sama saja menambah asupan kalori dalam tubuh sehingga berdampak pada penambahan berat badan. Dengan demikian, soda merupakan minuman yang memberikan efek samping menggemukkan.

Mengurangi kekuatan tulang

Konsumsi soda dihubungkan dengan kekuatan tulang yang makin menurun. Sebagaimana diungkapkan oleh The American Journal of Clinical Nutrition, wanita yang mengonsumsi soda secara teratur cenderung mengalami penurunan kekuatan tulang pinggul dibandingkan dengan wanita yang tidak meminumnya. Dengan demikian, tingkat penurunan kekuatan tulang berkorelasi dengan jumlah soda yang dikonsumsi.

Meningkatkan risiko diabetes tipe 2

Asupan fruktosa yang berlebihan dalam tubuh bisa menyebabakan resistensi insulin atau kekurangan insulin. Dilansir dari medicalnewstoday.com, hal ini disebabkan gula tambahan bisa meningkatkan gula darah dalam tubuh sehingga bisa meningkatkan risiko diabetes tipe 2.

Dengan demikian, soda menjadi salah satu minuman yang dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2.

Kerusakan gigi

Satu kaleng minuman soda mengandung setidaknya hampir sepuluh paket gula. Konsumsi soda yang berlebihan dapat menyumbangkan risiko kerusakan gigi sebab soda bisa mengikis permukaan gigi. Melansir dari eatthis.com, gigi yang terkikis tidak bisa tumbuh kembali.

NAOMY A. NUGRAHENIBaca : Tips Bijak Mengonsumsi Minuman Soda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *